HADIAH ULANG TAHUNKU YANG KE-26
(Dilamar)
11-11-2007
Di hari ke-11, pada bulan ke-11, tahun 2007
Langit bersinar cerah,
Mentari tersenyum ceriah,
Menghalau datangnya awan mendung,
Menahan turunnya butir hujan,
Burungpun berkicau riang,
Seakan mereka turut merayakan kegembiraanku.
Jari-jari mama yang lembut dan trampil
Menjadikan hariku jadi lebih menawan
Cantiknya tirai sutra,
Harumnya bunga-bunga mawar,
Seolah telah membawa jiwaku terbang menembus awan-awan keindahan.
Aku bergerak bagaikan burung kaswari
Yang Terbalut gaun merah jambu nan lembut dan cantik menawan
dengan cinta dan kemahirannya,
Mama menjadikanku laksana putri kehormatan
Di hari ke-11, pada bulan ke-11
Seuntai kalung terjuntai indah menghiasi leherku,
Tanda sebuah cinta yang murni mulai menyatu,
terpaut bagaikan rantai baja yang takkan pernah terputus.
Kini aku bukanlah lagi seekor burung kecil yang terbang sendiri,
Melintasi awan cerah dan kelabu
Kini aku akan terbang bersamanya,
Menghadapi gelapnya malam,
Menyambut datangnya sang surya pagi.
Puluhan mata turut menyaksikan terpautnya sepasang hati
Sepasang hati yang kian tertambat pada batu karang kesetiaan,
Doa-doa terpanjat dari hati-hati yang tulus
Menghantar kami pada kehidupan yang lebih indah.
Terimakasih Yesus,
Kau jadikan aku begitu indah,
Dengan kebahagiaan yang tak pernah sirna
Kau sematkan jariku ke dalam genggaman tangan seoarang yang Kau kasihi,
Seorang yang istimewa di dalam pandangan-Mu,
Seperti aku yang merasa begitu istimewa di dalam hati-Mu.
Oh Yesus,
Aku syukuri segala kemurahan-Mu
Aku syukuri akan orang tua yang begitu menyayangiku
Akan cinta kekasih yang Kau bawa ke hadapanku,
Akan kebahagiaan yang senantiasa Kau limpahkan ke atas kepalaku.
Bagaikan butir hujan yang tercurah membasahi sekujur tubuhku
Begitulah cinta-Mu telah membasuh seluruh hati dan jiwaku.
Oh Yesus,
Bagai batu berlian, Kau jadikan aku tampak begitu berharga di mata-Mu,
Bagai permata mustika, Hadiah-Mu begitu mempesona bagiku
Di hari ke-11, pada bulan ke-11,
Akan menjadi hari istimewa bagi aku dan dia
Tidak ada komentar:
Posting Komentar